Halo sobat bisnis, untuk memulai sebuah bisnis pastinya sangat penting untuk memiliki pengamatan yang tajam akan peluang yang bisa dimanfaatkan. Ya, bagaimana tidak. Ada banyak sekali peluang bisnis di lingkungan sekitar, tinggal bagaimana kamu bisa berfikir kreatif agar jeli melihat peluang tersebut. Salah satu bisnis yang muncul berdasarkan kebutuhan masyarakat, yakni bisnis grosir snack kiloan. Lantas untuk yang baru memulai di bisnis ini, apa saja yang perlu disiapkan? Yuk simak tips berikut ini. 

Apa yang Perlu Dipersiapkan Untuk Memulai Usaha Grosir Snack Kiloan?

baca juga: 10+ Rekomendasi Pusat Grosir Snack Murah Malang!

1. Rencanakan bisnis kamu dengan matang

Apapun bisnis yang akan dijalankan, kamu harus membuat perencanaan bisnis sebaik mungkin. Sehingga apapun kendala yang dilewati kedepannya, kamu bisa mencari jalan keluarnya dan bisnispun bisa tetap berjalan. Beberapa hal yang perlu direncanakan untuk usaha snack kiolan diantaranya:  varian snack, pemasok, modal yang dibutuhkan, dan rencana pemasaran.

2. Persiapkan modal yang dibutuhkan

Setelah menyusun perencanaan bisnis dengan matang, maka kamu akan mulai memiliki gambaran berapa modal bisnis yang dibutuhkan. Modal yang dibutuhkan untuk usaha snack kiloan diantaranya:  modal membeli snack, modal untuk biaya operasional, modal sewa tempat, dan modal untuk kemasan.

3. Merencanakan list snack yang akan dijual

Merencanakan list snack bisa dimulai dari jenis snack yang akan dijual apakah itu snack kering atau basah. Kemudian dari segi rasa yaitu snack manis, asin, asam, atau gurih. Kamu juga bisa membuat daftar snack berdasarkan ukuran takarannya. Semakin rinci daftar snack yang dibuat maka semakin memudahkan pengaturan snack.

4. Menetapkan harga jual sesuai standar pasar

Untuk memulai usaha grosir snack kiloan, penting juga untuk menentukan harga yang tepat dari produk yang kamu jual. Sebab mematok harga yang telalu murah akan membuat produk kamu rawan dicurigai konsumen dan pesaing. Begitupun sebaliknya, jika kamu mematok harga terlalu tinggi maka konsumen akan malas untuk repeat order.

5. Memilih distributor snack yang tepat

Pertimbangan dalam memilih distributor dapat meliputi pertimbangan seperti jenis snack yang disediakan berikut harganya, reputasi distributor, kualitas snack yang ditawarkan, hingga bagaimana jalannya kerjasama dengan distributor tersebut. 

6. Ciptakan merek dan kemasan semenarik mungkin

Merek suatu produk ini, digunakan sebagai ciri yang membedakan dari bisnis yang lain serta sebagai bagian dari branding bisnismu. Selain merek, penting juga untuk memastikan kebersihan produk dengan kemasan yang tepat dan menarik.

10-Rekomendasi-Pusat-Grosir-Snack-Murah-Malang

7. Pilihlah strategi pemasaran terbaik

Strategi pemasaran yang baik dapat mempengaruhi kelancaran sebuah bisnis. Semakin luas jangkauan pasar, maka peluang keuntungan dari bisnismu semakin terbuka lebar. Bangun koneksi, lakukan strategi promosi dengan harga diskon, terapkan strategi pemasan secara online melalui Facebook, Instagram, TikTok dan media pemasaran lainnya. 

8. Memberikan voucer menarik

Ada banyak promo yang bisa ditawarkan yang berkaitan dengan social media. Misalkan diskon 25% bagi yang sudah follow akun Instagram, Facebook dan lainnya. Hal ini bisa digunakan untuk melebarkan sayap bisnis dengan cara online dan meningkatkan peluang konsumen baru.

Itulah tadi tips untuk mendapatkan untung besar bagi kamu yang ingin memulai usaha grosir snack kiloan. Tapi tetap perlu diingat ya, tujuan pelanggan membeli snack kiloan adalah supaya bisa dapat camilan yang dimau dengan harga terjangkau. Makanya sebisa mungkin selain menjaga harga sesuai standart pasar, lengkapi juga snack yang dijual dengan bermacam varian, berikan voucer dan branding usahamu dengan media sosial. Semoga berhasil!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *